Pegaf- Bupati Pegunungan Arfak (Pegaf), Yosias Saroy, menerima vaksin Covid-19 dosis kedua di Puskesmas Anggi, Kamis (4/3/2021). Setelah Bupati Yosias Saroy, Sekda kabupaten Pegunungan Arfak, Ever Dowansiba juga disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua.
Usai divaksin, Bupati Yosias Saroy mengatakan, tidak ada efek samping atau keluhan yang dirasakan. Ia menegaskan kepada masyarakat Kabupaten Pegunungan Arfak bahwa Vaksin Covid-19 aman. Untuk itu, masyarakat jangan takut divaksin. “Setelah divaksin dosis pertama sampai dosis kedua ini tidak ada efek samping yang saya rasakan. Untuk itu saya himbau masyarakat tidak usah takut divaksin Covid-19. Jangan percaya berita-berita hoax diluar sana. Saya buktikan sendiri ini bahwa vaksin Covid-19 sinovac benar-benar aman,” ujar bupati.
Ia menegaskan bahwa masyarakat Pegunungan Arfak jangan menganggap remeh virus Corona. Karena virus corona itu benar-benar ada. Dan bahkan sekarang di Indonesia sudah ada temuan mutasi corona baru B117. Oleh sebab itu masyarakat harus berhati-hati dan selalu menerapkan protokol kesehatan.
“Mari kita terima vaksin Covid-19 ini supaya imunitas kita tetap terjaga dari serangan virus corona. Vaksin ini aman dan saya dengan pak sekda orang pertama di Kabupaten Pegunungan Arfak yang menerima vaksin,” kata bupati seraya mengajak warga masyarakat di Kabupaten Pegunungan Arfak agar ikut mendukung program vaksinasi yang dilaksanakan di sejumlah puskesmas di Pegaf. Masyarakat harus sama-sama sukseskan vaksinasi ini, agar Kabupaten Pegunungan Arfak bisa tetap sebagai zona hijau.(*)